Pertanyaan: berapa biaya renovasi rumah per meter persegi (m2)? Kalau bangun rumah? Pertanyaan ini sering saya terima. Hati-hatilah, jawaban yang anda dapat mungkin menyesatkan. Pertanyaannya sendiri sebenarnya baik untuk ancer-ancer (estimasi kasar) budget Anda. Jawabannya dapat menyesatkan karena menyembunyikan data spesifikasi bahan, kualitas bahan dan volume yang dipakai.
Tip 53 Rencana Anggaran Biaya Bangun Rumah: Mengapa Anda Harus Membayar Lebih Mahal kalau Menggunakan Kontraktor?
Dalam Tip 20 saya menguraikan beberapa skema pembiayaan pembangunan rumah idaman Anda, terkait dengan tukang dan kontraktor. Intinya ada 3 skema biaya bangun rumah Yaitu: (1)langsung berhubungan dengan mandor/tukang, (2) cost and fee (3) kontrak penuh dengan kontraktor. Mana yang sebaiknya Anda pilih?
Tip 14 Harga/Biaya Jasa Arsitek atau Desain Interior
Banyak orang awam dalam interior/arsitektur ragu menggunakan jasa studio desain interior atau arsitektur. Karena kawatir biayanya mahal. Tidak sedikit juga email yang datang kepada saya yang mulai dengan pertanyaan berapa harga desain interior, atau berapa biaya jasa arsitek. Tip di bawah ini mungkin berguna. Anda sebaiknya tahu dulu bahwa pekerjaan desain interior dan arsitektur adalah dua hal yang berbeda, meskipun keduanya sama-sama mendesain yaitu mendesain ruang. Technically, definisi kasarnya dari desain arsitektur yaitu mendesain tampak luar, yaitu tampak luar sebuah bangunan, rumah, ruko, rukan, mall atau gedung perkantoran.